Minggu, 25 September 2011

Menu dan resep masakan,Kripik tempe

Kali ini saya akan berbagi resep tentang masakan yang paling mudah di buat dan murah harganya,gak perlu repot mencari bahan yaitu kripik tempe.
Langkah pertama kita siapkan bahan-bahannya terlebih dahulu
1.Tempe 2 Potong
2.Santan 1 gelas kecil
3.Tepung gelas 1/2 gelas kecil
4.Minyak goreng 2 gelas

Jangan lupa juga kita siapkan bahan untuk membuat bumbunya yaitu :
Bawang putih..........5 Siung
Ketumbar...............1/2 sendok teh
Garam,Vetsin..........secukupnya

Kalau semua bahan sudah tersedia mulai deh kita action membuatnya
1.pertama-tama tempe di iris-iris tipis lalu dijemur di bawah sinar matahari sampai setengah kering
2.Sambil menunggu tempe setengah kering kita haluskan bumbu yang sudah ada,
3.Lalu campurlah tepung beras dan santan juga bumbu yang sudah halus tadi sehingga menjadi adonan yang agak cair
4.Masukan tempe yang sudah di jemur setengah kering tadi ke dalam adonan dengan cara di celup-celup saja,lalu goreng sampai kering sehingga berwarna kecoklat-coklatan....dan kripik tempe pun siap di nikmati......Selamat mencoba..!!!

0 komentar:

Posting Komentar